Sabang Sambut Kedatangan MS. Crystal Symphony dengan Beragam Atraksi Budaya

 

Foto | Pj Wali Kota Sabang Mengalungkan Syal Bungong U kepada Kapten MS. Crystal Symphony. Foto: Humas Pemko Sabang

Sabang, AGN – Pemerintah Kota Sabang menyambut kedatangan kapal pesiar mewah MS. Crystal Symphony berbendera Bahamas yang berlabuh di Sabang pada 15 Januari 2025. Kehadiran kapal ini menjadi momen strategis untuk mempromosikan Sabang sebagai destinasi wisata unggulan bagi wisatawan mancanegara.

Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata Kota Sabang, Murdiana, menyampaikan bahwa berbagai persiapan telah dilakukan untuk menyambut para tamu. “Akan ada penampilan dua tarian tradisional dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh, satu tarian dari Dinas Pariwisata Sabang, dan prosesi pengalungan syal kepada wisatawan. Selain itu, duta wisata juga akan turut menyambut untuk memberikan kesan hangat kepada para tamu,” ujar Murdiana, Selasa (14/01/2025).

Selain penyambutan budaya, pemerintah juga menggandeng Dekranasda Aceh dan Dekranasda Sabang untuk menggelar bazar produk lokal. Bazar ini diramaikan oleh pelaku UMKM yang sebelumnya telah terbiasa mendukung kegiatan serupa saat kapal pesiar lainnya singgah di Sabang.

Dari total 210 penumpang yang hadir, sebanyak 63 wisatawan telah membeli paket tur yang mencakup berbagai pilihan transportasi, seperti 11 unit becak wisata, lima mobil HiAce, lima Innova Reborn, dan tur berjalan kaki. “Sementara itu, wisatawan lainnya bebas menjelajahi Sabang sesuai keinginan mereka,” tambah Murdiana.

Untuk mendukung kelancaran tur, pemandu wisata yang telah diberikan pembekalan khusus akan memandu para wisatawan. Hal ini diharapkan dapat memberikan pengalaman terbaik bagi para tamu selama menikmati keindahan alam dan budaya Sabang.

Murdiana menegaskan, kedatangan MS. Crystal Symphony menjadi peluang besar untuk memperkenalkan potensi wisata Sabang ke dunia internasional. “Dengan persiapan yang matang, kami optimis mampu memberikan kesan positif yang akan meningkatkan minat kunjungan wisatawan ke Sabang di masa depan,” katanya.

Ia juga menyebut bahwa kegiatan ini diharapkan mampu menggerakkan roda ekonomi masyarakat setempat. Keterlibatan UMKM dan sektor jasa wisata akan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, sejalan dengan visi pemerintah dalam memajukan sektor pariwisata.

MS. Crystal Symphony yang dikenal sebagai salah satu kapal pesiar mewah dunia diharapkan mampu membawa dampak positif dalam mempromosikan Sabang, bukan hanya sebagai destinasi wisata nasional, tetapi juga internasional.(R.ARDHA)

0 Komentar