Digempur Banyak Sanksi, 4 Gubernur Rusia Mengundurkan Diri

AGN Rusia harus menerima surat pengunduran diri dari beberapa gubernurnya. Ini terjadi saat negara itu sedang menghadapi dampak dari gempuran sanksi ekonomi yang diterimanya sejak beberapa waktu terakhir.

Setidaknya ada empat gubernur regional Rusia yang dilaporkan mengundurkan diri. Reuters melaporkan keempat orang itu berasal dari daerah Tomsk, Saratov, Kirov dan Mari El.

Tak seperti empat orang lainnya, satu orang kepala daerah Ryazan memutuskan untuk tidak mencalonkan diri pada masa jabatan berikutnya. Sementara itu pemilihan dijadwalkan bulan September mendatang pada lima daerah tersebut, dikutip Rabu (11/5/2022).

Gubernur regional Rusia dipilih, namun secara subordinat politis berada di bawah Kremlin. Beberapa gubernur yang memilih keluar berada pada wilayah dengan penguasa membawa suara yang rendah dalam pemilihan parlemen tahun lalu.

Gubernur yang tidak populer akan dicopot dari jabatannya. Namun seringkali mengajukan pengunduran diri secara berkelompok pada musim semi.

Pencopotan gubernur yang lemah oleh Kremlin, menurut Ilya Grashchenkov selaku kepala think tank Centre for the Development Politics, saat prospek ekonomi Rusia memburuk. Kejadian ini terjadi didorong sanksi yang dijatuhkan oleh Barat sejak Rusia menyerang Ukraina beberapa waktu lalu.

Graschcenkov mengatakan restrukturisasi ekonomi dibutuhkan pada daerah yang memiliki pengaruh ekonomi Barat. Selain itu dia menambahkan orang yang menjabat sebagai gubernur perlu diganti dengan yang berusia muda.

"Ada kebutuhan untuk merestrukturisasi ekonomi, khususnya di wilayah-wilayah dengan pengaruh ekonomi Barat sangat signifikan," jelasnya. "Gubernur-gubernur itu perlu diganti dengan alternatif yang lebih muda".

Dilansir dari laman CNBCIND

0 Komentar